Kamis, 28 Februari 2008

Media Informasi dan Kreatifitas Anak Muda Ponorogo

Matrix Fm 93,2 MHz adalah Radio informasi yang telah dikenal di seluruh masyarakat Ponorogo, terutama di kalangan anak muda ponorogo baik di kota atau pelosok desa seluruh Ponorogo, memasuki usia yang ke 3 tahun sejak april 2005 Matrix FM 93,2 MHz menajamkan format siaran menjadi sebuah radio informasi Ponorogo, khususnya informasi tentang anak muda baik kegiatan kegiatan yang akan berlangsung ataupun yang akan berlangsung. Sebuah program siaran informasi yang di kemas secara interaktif dan solutif dengan kelompok pendengar dewasa menengah keatas sebagai segmen yang terlayani dalam porsi terbesar siaran kami. Memaparkan perkembangan dinamika masyarakat khususnya di Ponorogo dan umumnya untuk pendengar yang terjangkau oleh siaran Radio Matrix FM, dari sudut pandang yang mengutamakan kreatifitas, religi dan lain-lain. menjadi sebuah mediator atau ajang diskusi terbuka dikalangan masyarakat, pemerintahan dan praktis profesional.

Radio Matrix FM 93,2 MHz memiliki pendengar dengan loyalitas cukup tinggi. Hal ini terlihat dari partisipasi dan respon mereka yang sangat antusias dengan format baru acara kami. Pada program-program informasi di acara kami baik seputar pelayanan masyarakat di Ponorogo maupun di luar Ponorogo, seperti kerusakan fasilitas umum, info lalulintas, pelayanan dikantor pemerintahan, instansi swasta, dan khususnya tentang kreatifitas-kreatifitas anak muda ponorogo.

Radio Matrix FM 93,2 MHz
Media Informasi dan Kreatifitas Anak Muda Ponorogo

www.radiomatrixfm@yahoo.com
www.rakom_matrixfm@yahoo.co.id

Tidak ada komentar: